Kamis 06 Agustus 2020

Anggota TNI Hampir Dibegal di Jember, Bagian Pinggang Disabet Clurit

Oleh Redaksi, PUBLIS

PUBLIS.ID, JEMBER - Anggota TNI Prajurit Satu Adi Saputra (26 tahun) yang bertugas di Palembang terkena clurit bagian pinggang oleh dua kawanan begal yang hendak merampas kendaraannya di daerah sepi wilayah Kecamatan Jombang, Selasa 4 Agustus 2020, sekitar pukul 03.00 pagi.

Kepada Publis.id, Kamis 6 Agustus 2020, Adi mengatakan, saat itu dirinya sedang sakit dan sudah tidak tertahankan lagi. Sehingga berangkat ke klinik tempat biasanya berobat daerah Kecamatan Kencong dibonceng oleh istri yang baru dinikahinya Ernawati (25 tahun).

"Saya dari rumah setengah 03.00 mau berobat ke daerah Kencong, sampai pertengahan jalan sekitar pukul 03.00 pagi, saya dikalungi clurit oleh begal, mau ngambil sepeda dan tas, terus saya melawan dan mengencangkan laju sepeda motor," ujar Adi.

Namun, sambung Adi, terus diikuti sampai jatuh ke tanah dari aspal tapi masih terus dikejar. Begalnya memainkan cluritnya hingga kena perut, mereka juga nendang hingga akhirnya terjatuh.

"Lama-lama warga keluar semua, saya minta tolong, dia nengok saja dari belakang, tidak ngambil barang apa-apa dan pergi, kemungkinan dia takut dikeroyok oleh warga. Kebetulan, banyak warga keluar nolong saya, dan pihak Koramil langsung datang setelah itu baru datang Kepolisian," terang Adi.

Adi yang bertugas di Korem 044 Garuda Dipo, Palembang tersebut mengaku sudah melapor ke polisi. Kini pelaku kata Adi sedang dicari Denintel Kodam 5 Brawijaya dan tim Intel Kodim Jember serta Polres Jember bersama Polsek Jombang.

"Ciri-ciri pelaku yang bacok, kurus dan rambutnya agak panjang seperti masih anak-anak dan temannya agak gemuk sedikit, mengendarai motor Honda CBR yang orange yang repsol, waktu itu pelaku kabur ke arah Kencong," ungkapnya.

Saat ini, Adi bersama istrinya Ernawati dirawat di klinik daerah Kencong, bagian dagu Adi terpaksa harus menerika empat jahitan akibat jatuh, begitupula bagian pinggan yang kena sabetan clurit. Sementara istrinya, luka cukup parah di bagian pelipis mata akibat terjatuh. (Fahmi).

Redaksi

Publis.id berupaya menjadi yang terdepan dalam menyajikan berita dan informasi dengan menerapkan standar jurnalisme yang berkualitas dalam meliput berbagai peristiwa daerah, nasional, dan internasional.

Baca Juga