Sabtu 07 September 2019

Kampanyekan Peduli Lingkungan, Peserta Karnaval di Jember Manfaatkan Sampah

Oleh Redaksi, PUBLIS

Uzwa, Angle dan Rista, doc: Sofyan for Publis.id

PUBLIS.ID, JEMBER - Banyak cara dilakukan oleh segelintir orang untuk mengkampanyekan peduli lingkungan, salah satunya dengan menggunakan sampah koran bekas sebagai bahan utama gaun dan hiasan drum band yang dikenakan saat mengikuti karnaval di Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember.


Uzwa, Angle dan Rista kompak memanfaatkan koran bekas, pada Publis.id ketiga peserta karnaval cantik ini mengaku, mengikuti karnaval dengan memakai gaun dari koran bekas ini sekalian berkampanye tentang kepedulianya terhadap sampah yang ada di sekitar, Sabtu 7 September 2019.


"Selama ini, banyak warga yang kurang memahami dan peduli serta belum bisa memanfaatkan limbah atau sampah yang ada di sekililing kita terutama di perkampungan," celetuk Uzwa, di sela-sela kegiatannya sebagai peserta karnaval.


Perayaan karnaval ini, untuk memperingati HUT RI yang ke-74. Pantauan Publis.id di lokasi, pesertanya dari beragam usia, mulai anak-anak hingga dewasa, juga pakaian yang dikenakan, rata-rata menggunakan pakaian adat kedaerahan. Bahkan, juga ada penampilan kesenian daerah.


Masih Uzwa, banyak orang beranggapan kalau koran bekas yang selama ini banyak terbuang hanya bisa dijadikan bungkus. "Padahal, kini semua itu masih bisa disulap dan digunakan untuk hal yang lebih bermanfaat seperti dalam kerajinan tangan baju, bunga, pita atau pun yang lainnya," terang Uzwa penuh semangat.


Baik Uzwa, Angle maupun Rista mengaku senang bisa turut serta dalam perayaan HUT RI yang ke-74 ini. Terlebih, disamping mengkampanyekan kepedulian terhadap lingkungan juga mengurangi sampah. Pada prinsipnya, kata mereka, mengolah sampah bagian dari seni dan mengasah kreatifitas agar bisa menghasilkan produk yang berguna serta bernilai ekonomis.


"Menghasilkan karya seni bukan hanya dari bahan yang mahal. Namun, bisa dari bahan bekas yang ada di sekitar kita," ujar Uzwa. Meski sederhana, penampilan ketiga wanita jelita ini menjadi pusat perhatian, bahkan seorang pengunjung yang berada di samping kami menilai gaunnya sederhana namun elegan.


Salah seorang Designer lokal, asli Jember, Ahmad Dhabi turut memberikan komentar terkait penampilan ketiganya. Menurut Dhabi, kreatifitas mereka (Uzwa, Angle dan Rista) perlu dikembangkan, ke depannya bisa ditiru oleh ibu-ibu maupun lainnya--khususnya warga Jombang, untuk mengkampanyekan peduli lingkungan dengan mengurangi sampah. (RF). 

Redaksi

Publis.id berupaya menjadi yang terdepan dalam menyajikan berita dan informasi dengan menerapkan standar jurnalisme yang berkualitas dalam meliput berbagai peristiwa daerah, nasional, dan internasional.

Baca Juga